SELES PROMOTION
Seles promotion adalah kegitan pemasaran selain personal selling , periklanan , dan publicity yang mendorong efektifitas pempelian konsumen dan perdagangan dengan menggunakan alat-alat , peragaan ,pameran , demonstrasi ,dan sebagainya.
Promosi penjualan lebih fleksibel karena dapat dilakukan setiap saat dengan biaya yang tersedia. Bentuk promosi ini bersifat jangka pendek dan tidak rutin .
Alat-alat yang digunakan sebagai berikut :
- Contoh (sampel) yaitu memberikan produk contoh secara gratis kepada pembeli dengan harapan konsumen menyukainya sehingga tertarik untuk melakukan pembelian.
- Kupon (voucer) memberikan sertifikat hak potongan kepada pemenangnya sehingga menghemat pembelian.
- Premi ,yaitu menawarkan barang dengan harga yang sangat rendah bahkan gratis.Biasanya dilakuakan oleh pedangan yang baru memulai kegiatan usahanya.Trik yang dilakukan dengan menuliskan kata - kata "PROMO" atau pakai suara berulang ulang "Lagi ada promo besar - besaran ".
- Tawaran uang kembali (money return offer) yaitu tawaran pengembalian uang jika terjadi ketidaksesuaian antara produk dengan harga.
- Paket harga yaitu produk yang memuat barang yang lebih rendah daripada harga biasa.
- Promosi dagang yaitu potongan harga pada setiap pembelian produk selama jangka waktu tertentu.
- Pemajangan ditempat penjualan.Penggunaan etalase sebagai media promosi merupakan cara paling sederhana yang akan sangat efektif untuk menarik pelanggan .Dimana pelanggan akan secara langsung melihat kondisi produk bahkan dapat menyentuhnya.
- Pameran dagang.
- Kontes yaitu mengundang konsumen untuk ikut perlombaan.
- Undian yaitu konsumen diajak mengumpulkan label untuk kemudian diundi.
Ciri - ciri seles promotion :
- Identitas sponsornya jelas
- Biaya relatif tinggi
- Sasarannya dapat terbatas dan diperluas
- Mempunyai kemampuan persuasif yang kuat
- Strategi promosi penjualan yang tidak sesuai dengan harapan dan tuntutan masyarakat justru dapat menimbulkan negatif terhadap barang dan jasa yang ditawarkan
Komentar
Posting Komentar